Montserrat - Jelajahi keindahan alam Montserrat dengan pemandangan gunung yang memukau, eksplorasi biara-biara bersejarah, dan nikmati suasana yang memikat. Montserrat menawarkan pengalaman wisata yang tak terlupakan
La Sagrada Familia - Tinggalkan diri Anda terpesona oleh kemegahan arsitektur La Sagrada Familia yang ikonik di Barcelona. Detail-detail artistiknya akan menghadirkan pengalaman spiritual dan estetika yang tak terlupakan
Menginap di BALCONY OCEAN VIEW CABIN HARMONY OF THE SEAS
Bermalam di MONTE CARLO
Mengunjungi FRAGONARD PERFUME EXPERIENCE
Mencicipi LA TARTE TROPEZIENNE yang terkenal
Berbelanja di PREMIUM FACTORY OUTLET tanpa biaya tambahan
Kereta menuju desa – desa cantik di CINQUE TERRE
Mengunjungi MONTSERRAT MONASTERY untuk melihat pemandangan indah dari atas bukit & BLACK MADONNA
Bonus TRAVEL SIM CARD
FREE EXCLUSIVE CABIN LUGGAGE*
Berkumpul di BANDARA SOEKARNO-HATTA JAKARTA untuk memulai penerbangan ke negara PERANCIS yaitu kota NICE.
QR955 CGK-DOH 00.55-05.05
QR055 DOH-NCE 08.50-14.10
Setibanya di kota NICE yang berada di kawasan FRENCH RIVIERA atau biasa disebut COTE D’AZUR yang terkenal dengan keindahan pemandangan lautnya.Anda akan diajak berfoto dengan GARIBALDI MONUMENT danmenikmati keindahan PROMENADE DES ANGLAIS. Kemudian Anda memiliki waktu bebas di MASSENA SQUARE yang menjadi alun-alun utama kota NICE. Lalu diantar menuju hotel untuk beristirahat. (Makan : --- / Malam)
Acara wisata hari ini menuju EZE untuk mengunjungi FRAGONARD PERFUME FACTORY yang terkenal sebagai tempat pembuatan minyak wangi dengan berbagai wewangian khas yang tidak Anda temukan di tempat lain. Perjalanan dilanjutkan menuju CANNES yang dikenal sebagai tempat berlangsungnya Festival Film International. Anda akan city tour melihat PALAIS DES FESTIVAL gedung tempat diselenggarakannya Cannes Film Festival serta melihat jajaran yacht yang terparkir di PORT OF CANNES. Kemudian menuju salah satu negara terkecil di dunia MONACO dimana Anda akan berfoto di ISTANA MONACO, LARVOTTO BEACH dengan pemandangan pantainya yang mempesona dan barisan yacht mewah serta MONTE CARLO CASINO yang elegan. Anda berkesempatan untuk menginap di kota MONACO. (Makan : Pagi / Siang / Malam )
Setelah sarapan pagi, kita akan menuju ke kota SAINT-TROPEZ, sebuah desa nelayan yang berubah menjadi surga bagi kaum jet set. Di sini, Anda akan disambut oleh pemandangan yatch mewah dan laut yang menakjubkan. Anda akan menghabiskan waktu di Old Town Saint-Tropez, dengan jalan-jalan kecil yang dipenuhi toko-toko fashion dan kafe-kafe yang cozy. Anda akan diajak mencicipi LA TARTE TROPEZIENNE yang terkenal. Kue khas ini akan membuat Anda jatuh cinta dengan rasa yang manis dan tekstur yang lembut. Kemudian Anda menuju kota di selatan Prancis yaitu MONTPELLIER untuk bermalam. (Makan : Pagi / Siang / Malam)
Wisata hari ini menuju PLACE DE LA COMEDIE, alun – alun dimana bangunan bersejarah termasuk gedung opera, café, restaurant dan toko dapat ditemukan disini. Dilanjutkan dengan acara berbelanja di LA ROCA VILLAGE OUTLET yang menjual berbagai macam barang fashion dari merk – merk terkenal dengan harga miring. Kemudian menuju negara SPANYOL, yaitu kota BARCELONA untuk bermalam.
(Makan : Pagi / --- / Malam)
Pagi hari, Anda akan berfoto di SAGRADA FAMILIA, gereja Katolik terbesar di dunia yang dirancang oleh arsitek genius, Antoni Gaudí. Setelah itu, Anda akan menuju LA RAMBLA, salah satu jalan paling terkenal di Barcelona. Anda akan berjalan-jalan di sepanjang jalan ini, menikmati suasana kota yang hidup, dan mencari-cari tempat untuk berbelanja atau mencicipi makanan lokal. Kemudian, Anda akan diantar ke pelabuhan untuk memulai pelayaran dengan kapal pesiar HARMONY OF THE SEAS. Anda dapat menikmati acara dan aktivitas di dalam kapal pesiar. (Makan : Pagi / Siang / Malam).
Pagi ini Anda akan tiba di PALMA DE MALLORCA, permata Kepulauan Balearic, Anda dapat berjalan santai di Old Town Palma yang penuh sejarah dan bangunan bergaya Gothic, serta menikmati suasana eksklusif di Pelabuhan Palma dengan deretan yacht mewah dan kafe tepi laut.
(Makan : Pagi / Siang / Malam)
Hari ini Anda berada di dalam perjalanan kapal pesiar, dimana Anda dapat menikmati fasilitas - fasilitas yang disediakan seperti bersantai di kolam renang, manjakan diri di spa, menyantap berbagai hidangan di restoran di atas kapal dan menikmati hiburan yang tersedia sampai tiba di destinasi berikutnya. (Makan : Pagi / Siang / Malam)
Acara wisata hari ini akan mengajak Anda menuju kota LA SPEZIA untuk menaiki kereta api yang akan membawa kita ke CINQUE TERRE yang dimaksud dengan 5 Desa. Cinque Terre adalah salah satu UNESCO World Heritages Site di Italy dimana Anda akan berkunjung ke desa Manarola untuk berfoto dengan latar Desa-desa Cinque Terre dan bersantai di desa Corniglia. Kemudian, Anda kembali ke kapal untuk persiapan berlayar menuju Roma. (Makan : Pagi / Siang / Malam)
Setibanya di kota ROMA, Anda diajak berkeliling kota ROMA yang juga ibukota ITALIA, Anda akan diantar menuju NEGARA TERKECIL DI DUNIA yang berada didalam kota ROMA yaitu VATICAN dimana Anda dapat berkesempatan untuk mengunjungi Gereja Katolik terbesar di dunia ST. PETER BASILICA. Belumlah lengkap wisata Anda tanpa berkeliling kota ROMA tanpa melewati ROMAN FORUM, SUNGAI TIBER, dan Anda akan diajak berfoto dengan latar belakang COLLOSEUM, simbol kejayaan Kekaisaran Romawi. Sore hari kembali ke kapal melanjutkan perjalanan menuju CAPRI. (Makan : Pagi / Siang / Malam)
Hari ini Anda akan tiba di NAPOLI, kota penuh sejarah dan budaya di Italia selatan, dengan panorama Teluk Napoli yang memukau serta latar Gunung Vesuvius yang ikonik. Anda berkesempatan menikmati kuliner lokal terkenal seperti pizza autentik Napoli, berbelanja suvenir khas. Anda dapat menuju pulau Capri yang terkenal dengan BLUE GROTTO yang dulu berfungsi sebagai tempat pertemuan dari jaman romawi kuno. (Makan : Pagi / Siang / Malam)
Hari ini Anda berada di dalam perjalanan kapal pesiar, dimana Anda dapat menikmati fasilitas - fasilitas yang disediakan seperti bersantai di kolam renang, manjakan diri di spa, menyantap berbagai hidangan di restoran di atas kapal dan menikmati hiburan yang tersedia sampai tiba di destinasi berikutnya. (Makan : Pagi / Siang / Malam)
QR142 BCN-DOH 22.50-06.05+1
Pagi hari kapal pesiar tiba di Pelabuhan Barcelona.
Anda akan menuju bukit MONTSERRAT untuk mengunjungi MONTSERRAT MONASTERY dimana Anda dapat melihat THRONE OF OUR LADY atau biasa disebut BLACK MADONNA. Lalu melewati COLOMBUS STATUE, PLAZA ESPANA dan PLAZA CATALUNYA, selanjutnya melewati OLYMPIC STADIUM BARCELONA. Sampai tiba waktunya Anda akan di antar ke bandara untuk penerbangan kembali ke JAKARTA. (Makan : Pagi / Siang / ---)
QR054 DOH-CGK 08.40-21.40
Anda akan terbang menuju Jakarta. Terima kasih atas partisipasi Anda dan sampai jumpa di acara wisata BAYU BUANA lainnya.

- Tiket penerbangan Internasional dengan kelas ekonomi, non-refundable, non-reroute, non-endorsable
- Program / acara tour dan ketentuan mengenai makan pagi / siang / malam sesuai yang tercantum di brosur
- Akomodasi hotel bintang 4*
- Tour Leader dari Bayu Buana
- Travel Sim Card per kamar
- Asuransi perjalanan Group ( Covid-19 Coverage ) dengan batas usia peserta maksimum sampai dengan 74 tahun sesuai dengan Polis yang berlaku
- PPN 1.1 %
- Apo Tax & fuel surcharge internasional
- Dokumen perjalanan : paspor & visa
- Tipping Guide, supir dan porter hotel
- Pengeluaran Pribadi : minibar, laundry, telepon, dan semua hal yang tidak tercantum di atas